Dampak Negatif Artikel Dengan Niche Download Software, P*tch dan Cr*ck

Halo temen-temen pengunjung setia noexcorner.com

Apa kabar kalian?

Semoga selalu diberikan kesehatan jasmani dan rohani, dibukakan pintu rejeki, dan diberikan kesempatan untuk bertaubat oleh Allah Subhana Wata'ala. Amin 😁

Dikesempatan ini, saya ingin menginformasikan kalau artikel tentang download software, tutorial cr*ck, tutorial aktivasi software yang sifatnya ilegal (menurut saya) akan saya hapus demi kesejahteraan bersama. Hehe..

Stop


Artikel tentang download software, tutorial cr*ck, dan sejenisnya memang memberikan traffic yang cukup tinggi pada sebuah blog. Tapi, artikel dengan niche tersebut akan berdampak negatif untuk penulis dan pembacanya.

Apa saja dampak negatifnya?

Untuk penulis, artikel tentang download software, tutorial cr*ck dan sejenisnya akan jadi penghalang diterimanya pengajuan menjadi publisher iklan karena dianggap melakukan tindakan kejahatan seperti pendistribusian software berbayar tanpa izin pembuatnya, dan lain-lain. Padahal menjadi publisher iklan adalah salah satu tujuan seorang blogger untuk mendapatkan penghasilan dari hobi menulisnya.

Untuk pembaca, atau lebih tepatnya untuk pembaca yang mendownload dan menggunakan software dari situs yang tidak resmi, akan dianggap melakukan pencurian software atau seperti yang biasa kita lakukan yaitu mengaktivasi software berbayar menggunakan cr*ck dan p*tch.


Selain itu, masih banyak lagi dampak negatif yang bisa ditimbulkan dari artikel tentang download software, p*tch dan cr*ck.

Solusinya

Kalau kalian sebagai penulis atau blogger, lebih baik hindari membuat artikel dengan niche tersebut agar tidak beresiko kedepannya. Dan kalau kalian sebagai pembaca atau user, gunakanlah software original, sebisa mungkin hindari menggunakan software bajakan, p*tch dan cr*ck, atau kalian bisa menggunakan software open source sebagai pilihan kedua kalau kalian belum mampu membeli software original.

Demikian artikel tentang Dampak Negatif Blog Dengan Niche Download Software, P*tch dan Cr*ck. Kalau kalian punya pendapat lain tentang dampak negatif artikel dengan niche di atas, jangan lupa share di kolom komentar.

Semoga bermanfaat.

Post a Comment for "Dampak Negatif Artikel Dengan Niche Download Software, P*tch dan Cr*ck"